Mengatasi Capek dan Lelah bagi Mahasiswa

Mahasiswa memiliki banyak kesibukan atau banyak tugas yang dapat menyebabkan rasa capek berkepanjangan, atau bahkan tak jarang merasa ingin menyerah. Selain kegiatan kampus, kegiatan sehari-hari lainnya bisa menyebabkan mahasiswa menjadi semakin lelah. Rasa lelah menjadi salah satu perasaan yang normal apabila rasa lelah bisa hilang setelah istirahat. Selain istirahat atau tidur yang berkualitas, kalian bisa melakukan ini untuk mengatasi rasa capek dan lelah:
1. Aktivitas fisik ringan
Aktifitas fisik ringan seperti jalan kaki selama 30 menit dapat membuat tubuh melepaskan hormon endorfin yang dapat mengurangi stres dan rasa lelah. Jika kamu kurang nyaman berjalan kaki di luar ruangan, kamu bisa jalan kaki di dalam kamar, namun pastikan ventilasi udaranya baik.
2. Hobi atau bermain game
Melakukan hobi atau sesuatu yang disukai dapat menyebabkan seseorang bebas dari rasa lelah dan capek. Kamu juga bisa bermain game untuk mendapatkan hiburan. Kamu juga bisa scrolling media sosial untuk melihat gambar atau video-video lucu yang dapat menghiburmu sehingga sesaat bisa melupakan rasa capek dan lelahmu.
3. Konsumsi makanan bergizi seimbang
Prinsip gizi seimbang saat ini sudah bukan lagi 4 sehat 5 sempurna, namun terdiri dari 4 pilar yaitu mengkonsumsi makanan beragam, membiasakan perilaku hidup bersih, melakukan aktifitas fisik serta mempertahankan dan memantau Berat Badan (BB) normal. Gizi seimbang juga mencakup konsumsi minum dalam jumlah yang cukup dan berasal dari sumber yang aman. Dengan konsumsi makanan bergizi seimbang, tubuhmu akan memiliki sistem imun yang baik dan kuat untuk melawan rasa capek dan lelah.
4. Hindari pemicu stres
Tak jarang rasa capek dan lelah dipicu oleh stres, maka jauhilah sementara pemicu stres tersebut. Jika kamu menghindari pemicu stres, kamu bisa mengurangi rasa capek dan lelah yang kamu rasakan.
Rasa lelah yang berkepanjangan bisa jadi mengarah kepada keadaan burn out. Dikutip dari Jurnal Mahasiswa Manajemen Volume 3 No 01 Tahun 2022 pada artikel yang dituliskan oleh Alfajar dan Hidayati, burn out merupakan suatu bentuk kelelahan yang disebabkan karena seseorang beraktivitas terlalu intens, memiliki dedikasi yang tinggi dan berkomitmen, beraktivitas terlalu intens dan hal lain yang menyebabkan adanya tekanan bagi seseorang. Dimensi burn out meliputi kelelahan emosi, depersonalisasi dan penurunan prestasi atau penghargaan terhadap diri sendiri dalam melakukan tugasnya sehari-hari. Burn out dapat menyebabkan gangguan mental hingga dapat mempengaruhi kesehatan fisik, untuk itu, jangan sampai rasa capek dan lelah kalian, berkembang menjadi Burn Out.
Berikut ini beberapa kegiatan yang dapat kamu lakukan agar capek dan lelahmu hilang dan kamu tidak mengalami burn out:
1. Beristirahat
Istirahat merupakan satu kegiatan yang dilakukan untuk menghilangkan lelah. Pastikan istirahatmu berkualitas, sehingga kamu akan merasa lebih segar saat akan memulai aktivitas kembali. Kamu bisa menghindari minum kopi, rokok dan alkohol serta menghindari olahraga sebelum tidur agar tidurmu lebih berkualitas.
2. Melakukan kegiatan apresiasi bagi diri sendiri
Rasa capek dan lelah yang dialami seseorang dapat berkurang saat seseorang melakukan apresiasi terhadap dirinya sendiri. Tak perlu muluk-muluk, istirahat cukup, makan bergizi seimbang serta melakukan aktivitas fisik minimal 30 menit sehari dapat menjadikan tubuhmu dalam keadaan baik. Kamu juga bisa keluar bersama teman, berkunjung ke tempat wisata atau tempat yang kamu suka seperti salon atau gym, atau kamu juga bisa melakukan hal yang kamu sukai sendirian, seperti bernyanyi, menulis bahkan tidur. Take your time tapi tetap batasi me time.
3. Mencari dukungan
Saat rasa capek dan lelah yang kamu alami tidak kunjung berhenti, kamu bisa mencari dukungan orang yang kamu sayangi untuk mendukungmu lebih bisa bahagia sehingga rasa capek dan lelahmu hilang. Jika kamu lebih nyaman dengan orang tua, maka ceritakan semua yang kam rasakan dan minta dukungan dari orang tua untuk apa yang kamu kerjakan. Tak masalah jika mungkin kamu lebih merasa nyaman dengan teman atau mungkin konselor untuk bercerita dan meminta dukungan. Kamu harus mampu melepaskan apa yang membebani pikiranmu untuk dapat menghilangkan rasa capek dan lelahmu.
4. Membuat tujuan realistis atau tujuan yang mampu kamu capai
Rasa capek dan lelah terkadang terjadi karena kita tidak mendapatkan apa yang kita harapkan. Tujuan kita untuk mencapai sesuatu tak jarang diiringi dengan ekspektasi kita terhadap orang lain untuk dapat membantu dan mendukung kita, sehingga saat kita tidak mendapatkan bantuan dan dukungan, maka yang terjadi kita akan semakin mudah merasa capek dan lelah. Buatlah tujuan yang bisa kamu capai sendiri, tujuan yang realistis dapat meningkatkan kinerja akademik mahasiswa dibandingkan tujuan yang tidak realistis.
5. Membiasakan melakukan manajemen waktu
Tak jarang mahasiswa memiliki banyak kegiatan dan keteteran karena tidak bisa melakukan manajemen waktu yang baik. Tuliskan deadline dari setiap tugas dan kerjakan tugas tidak mepet dengan deadline, sehingga tingkat stres saat mengerjakan tugas tidak naik. Selain itu, kamu juga harus menentukan mana yang prioritas, misal besok kamu ada 3 tugas, maka malam ini prioritaskan untuk istirahat yang berkualitas dan besok baru kerjakan tugas sesuai dengan prioritas tugas.
Mengatasi capek dan lelah bagi mahasiswa yang paling mudah dilakukan adalah membiasakan diri untuk melaksanakan aktivitas fisik dalam bentuk olahraga.
Capek kok disuruh olahraga?
Tenang, ada jenis olahraga rekreasi yang memiliki tujuan untuk mendapatkan kesenangan. Jika kamu telah terbiasa melakukan olahraga rekreasi, maka tubuhmu tidak mudah lelah dan dapat meningkatkan mood dan semangatmu. Ingin tahu lebih banyak tentang olahraga rekreasi? Mari bergabung dengan program studi S1 Fisioterapi UNESA. Program studi yang memiliki visi menghasilkan Sarjana Fisioterapi yang kompeten, tangguh, adaptif, inovatif, dan unggul dalam bidang olahraga prestasi, olahraga rekreasi, dan disabilitas ini sangat cocok untukmu yang ingin punya ilmu dan keterampilan dengan fokus olahraga rekreasi.